Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Mallarangeng. |
Dua tim teratas akan langsung lolos ke putaran final. Selain itu, urutan ketiga klasemen masih berkesempatan ikut melenggang ke putaran final andai jadi tim peringkat ketiga terbaik dibanding dengan grup lain. Jepang dan Australia menjadi favorit terkuat di grup ini.
Meski demikian, Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Mallarangeng tetap optimistis, "Garuda Muda" mampu memberikan kejutan.
"Memang laga akan berjalan sulit. Tetapi kita harus optimistis. Apalagi biasanya untuk tingkat usia di bawah 22, 21, 20, atau 19, Indonesia masih bisa bersaing. Ambil contoh timnas U-14. Mereka bisa berpestasi di Kinabalu, Malaysia dan di Jepang," ujar Andi kepada wartawan di Hotel Kempinsky, Jakarta.
"Saya rasa kita tidak perlu takut dengan siapapun. Waktu Asean Beach Games semua negara mengirimkan yang terbaik. Tapi hasil akhir, Indonesia ternyata bisa lebih baik dari negara kuat seperti India, Korea dan Jepang," tandasnya. (Okky Herman Dilaga )
No Responses to "
Timnas U-22 Tak Gentar dengan Jepang dan Australia"Terimakasih Komentarnya
Timnas U-22 Tak Gentar dengan Jepang dan Australia